Belasan Kerangka Jenazah Korban Tsunami Ditemukan Saat Gali Septic Tank

Table of Contents
Belasan Kerangka Jenazah Korban Tsunami Ditemukan Saat Gali Septic Tank
Kerangka jenazah yang diduga merupakan korban tsunami di kawasan Dusun Lamseunong, Gampong Kajhu, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar
Kabar Aceh Online - Sejumlah warga menemukan belasan kerangka jenazah yang diduga merupakan korban tsunami di kawasan Dusun Lamseunong, Gampong Kajhu, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar, Rabu (19/12/2018) siang.

Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Trisno Riyanto melalui Kapolsek Baitussalam, Iptu Afrinal mengatakan, kerangka jenazah ini ditemukan di kawasan rumah milik developer bernama Zulkifli (47), warga Kecamatan Syiah Kuala, Banda Aceh.

"Ditemukan oleh pekerja yang membuat rumah. Ada 16 kantong jenazah saat pekerja menggali tanah untuk pembuatan septic tank," ujarnya saat dikonfirmasi.

Dijelaskannya, menurut keterangan para pekerja itu yang bertindak sebagai koordinator yakni Hanif (34), awalnya kerangka jenazah ini ditemukan Selasa (18/12/2018) sore kemarin sekira pukul 18.00 WIB.

Kerangka jenazah yang diduga merupakan korban tsunami
"Lalu yang bersangkutan menyuruh pekerjanya untuk kembali menutup lubang yang sudah digali agar esok harinya (hari inu) dibongkar dan dikebumikan di tempat lain yang merupakan kuburan gampong," jelasnya.

Hingga kini, masyarakat setempat termasuk para pekerja beserta personel Polsek dan Koramil setempat masih melakukan penggalian di sekitar lokasi.

Diduga, masih ada kerangka jenazah lain yang belum ditemukan. Pihaknya pun mengerahkan satu unit beko kecil untuk melakukan penggalian.

"Sebanyak 16 kerangka jenazah ini nanti akan dikebumikan kembali di tanah milik negara yang merupakan kuburan gampong di belakang Rutan Kajhu, penggalian masih berlangsung," tambah Kapolsek.